BERITA BOLA Milan - Inter Milan memutuskan melepas sejumlah pemain veteran demi penyegaran skuat untuk musim depan. Presiden KehormatanNerazzurri Massimo Moratti menilai langkah ini sudah tepat.
Tiga pemain veteran yakni Walter Samuel (36), Esteban Cambiasso (33),dan Diego Milito (34) dipastikan meninggalkan Inter di akhir musim. Ketiganya tak diberikan perpanjangan kontrak dan akan berstatus free agentpada 30 Juni nanti.
Sebelumnya Javier Zanetti juga telah mengumumkanpensiun sebagai pemain. Sosok yang kini berusia 40 tahun itu selanjutnya akan masuk ke manajemen klub.
Perginya keempat pemain ini dianggap sebagai tanda perubahan era di tubuhLa Beneamata. Pihak klub sendiri memang berniat melakukan peremajaan pemain agar lebih kompetitif di musim depan. Moratti mendukung penuh langkah ini.
"Apakah tiba waktunya untuk beranjak? Jika klub membuat keputusan maka artinya proyek-proyek telah disusun untuk perubahan seperti ini. Keputusan-keputusan itu dibuat sedemikian rupa untuk memungkinkan hal-hal seperti ini. Klub telah membuat langkah tepat dari sudut pandang kepelatihan dan politis," katanya di situs resmi Inter.
"Klub ini penting sebagaimana biasanya, dan membuat sebuah tim yang bisa sukses dengan segera itu tidaklah mudah. Tapi mereka akan mencoba melakukan itu langsung. Pengorbanan akan dibuat di jalan yang tepat karena mereka mempertimbangkan bagaimana caranya membangun sebuah tim pemenang," demikian pria 69 tahun ini.
Home » Liga italy » Moratti: Inter Buat Langkah Tepat Lepas Para Veteran
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment